JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) masih akan terpengaruh dengan bursa asing, yakni indeks Dow Jones di Amerika Serikat (AS).
Untuk itu, IHSG pada perdagangan hari ini, Senin (30/3/2009) akan masuk tahap konsolidasi. Meski demikian, tidak menutup kemungkinan jika IHSG akan mencapai level 1.500.
"Resistencenya akan ada di kisaran 1.500," ujar pengamat pasar modal Finance Corporindo Edwin Sinaga.
Menurutnya, saham-saham yang akan menjadi tenaga untuk IHSG adalah saham dari emiten komoditas serta emiten perbankan.
"Saham-saham darti emiten komoditas seperti PT International Nickel Indonesia Tbk (INCO), PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) dan PT Medco Energy Tbk (MEDC). Sedangkan dari perbankan adalah dari bank-bank BUMN seperti PT Bank BRI Tbk (BBRI), PT Bank BNI Tbk (BBNI) dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) serta PT Bank BCA Tbk (BBCA) juga PT Bank Danamon Tbk (BDMN)," tuturnya.
Dia juga menjelaskan, kenaikan saham memang terjadi cukup signifikan pada perdagangan di akhir pekan lalu meskipun indeks di luar mengalami penurunan, yakni, indeks saham rebound tembus 41,772 poin atau naik 3,01 persen dan kembali menyentuh level 1.462,745.
Akhir pekan lalu, nilai perdagangan pun tercatat sebanyak 3,082 miliar lembar saham senilai Rp2,204 triliun. Sedangkan total frekuensi mencapai 69.488 kali transaksi transaksi. Terdapat 116 saham yang menguat, 40 saham melemah, dan 55 saham terpantau stagnan.
Sementara itu, seluruh bursa kawasan Asia Pasifik pada Jumat pekan lalu, bergerak mixed, seperti indeks Nikkei 255 melemah tipis sebesar 9,36 poin atau turun 0,11 persen ke posisi 8.626,97 dan indeks Shanghai Composite di China malah menguat 19,46 poin ke posisi 2.381,17.
Sementara itu indeks Hang Seng anjlok 131,68 poin ke posisi 13.977,30, dan indeks Kospi di Seoul melemah 6,29 poin ke posisi 1.237,51.
Indeks Straits Times Singapura juga melemah 27,61 poin ke level 1.731,18. Indeks LQ45 meningkat 9,904 poin ke posisi 290,160 dan Jakarta Islamic Indeks (JII) naik 9,899 poin ke posisi 242,224.
Senin, 30 Maret 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar